Minggu, 03 Januari 2016

Leon Agusta dan Mantra Hukla

Leon Agusta dan Mantra Hukla

  Damhuri Muhammad  ;  Sastrawan; Alumnus Pascasarjana Filsafat UGM
                                                       KOMPAS, 03 Januari 2016

                                                                                                                                                           
                                                                                                                                                           

Serpihan kenangan tentang sebuah peristiwa mungkin sudah tertimbun oleh tarikh dan riwayat baru. Namun, sebuah bunyi yang pernah bergaung dalam peristiwa usang itu bagai tiada pernah kehabisan tenaga guna membangkitkan ingatan lama. Sengaja atau tak, begitu bunyi itu hadir kembali, kesadaran masa kini bagai direnggut untuk mundur jauh ke masa silam. Bila kurang yakin, cobalah putar sebuah lagu lawas yang pernah Tuan dengar bersama kekasih masa lalu yang sudah hilang entah mana. Demikianlah kedigdayaan bunyi. Ia dapat diredam, tapi mustahil dimusnahkan.

Bila ada hal ihwal yang berat untuk dibahasakan, bila kata tidak lagi sanggup menunaikan maksudnya, orang akan bilang: "Biarlah gendang yang menyampaikan." Yang tak terlunaskan oleh bahasa verbal biarlah ditunaikan oleh bunyi. Dalam kearifan Minangkabau kerap muncul ungkapan: "Saluang sajalah yang mendendangkannya." Risau hati, kecamuk rindu, amarah yang mengendap, kadang-kadang sukar dimaklumatkan dengan perkakas kelisanan. Maka, pilihan akan jatuh pada gedebuk gendang, gesekan rebab, atau dendang saluang, yang dapat mengabadikan bunyi. Ia tidak saja kekal dalam ketajaman, tapi juga setia merawat kenangan.

"Hukum kekekalan bunyi" ini menjadi bagian penting dari pengembaraan puitik dalam Gendang Pengembara (2012), antologi puisi penghabisan Leon Agusta. Sejumlah sajak dalam buku setebal 235 halaman itu menyuarakan bunyi "Hukla" sebagai syarat rukun paling mula. Dalam "Kata Pengantar Pada Hukla" (1977), bunyi ganjil itu boleh jadi sebuah isyarat tentang trauma akibat perang saudara (PRRI).

Waktu masih kecil/sampai tamat sekolah menengah/aku sangat suka menyanyi/konon kata orang suaraku bagus sekali/kemudian datanglah perang saudara/senapan dan meriam gantikan pantun dan kecapi/aku berhenti menyanyi/aku harus pandai mendengar/kalau bicara mesti berhati-hati/hingga kini aneka perang saudara tak pernah reda/sengketa demi sengketa silih berganti/aku sudah lama tak lagi bisa menyanyi.

"Hukla" memang belum tersuarakan dalam kalimat-kalimat itu, tapi judul "Kata Pengantar Hukla" hendak mengarahkan kita pada musabab lahirnya bunyi itu; dari lantunan suara yang tertata dan rapi-irama, menjadi lagu yang kacau-nada, sumbang-suara; Hukla.

Boleh jadi "hukla" dalam sajak itu tidak hendak ditegakkan sebagai kata sifat, tetapi sebagai pertanda yang sumir perihal mentalitas yang rapuh, ?lagi-lagi akibat trauma perang saudara? hingga subyek yang sedang dibincangnya mudah tergelincir menjadi pribadi berperangai bejat: korupsi.

Sudah kusia-siakan suaraku yang indah/yang dikaruniakan Tuhan kepadaku/aku telah korupsi. Ya, Tuhan/kini aku ingin bisa menyanyi kembali/bicara bebas dengan suaraku yang indah dan lepas/tapi mungkinkah, aku justru semakin berhati-hati/siapakah pelindungku, bila aku berhenti korupsi/Hukla?

Bila tidak trauma akibat perang saudara, tidak pula menjelaskan gelombang dekadensi, agaknya "Hukla" pada sajak itu masih dapat disimak sebagai timbangan yang menyama-berat-kan antara situasi perang saudara yang mengakibatkan tersumbatnya segala mata air bunyi dan tertutupnya semua pintu kejujuran akibat kerakusan hendak mengambil segala yang bukan hak.

Dalam "Hukla Final Pacuan Kuda" (1977), semula bunyi itu dapat disimak sebagai lantang-teriak para petaruh guna menghalau kuda jagoan masing-masing supaya berlari secepat-cepatnya hingga menjadi kuda pertama yang menginjakkan kaki di garis finish, atau sekadar bunyi lecutan cambuk para joki lantaran hasrat hendak menjadi nomor satu, yang lamat-lamat terdengar sampai ke balkon penonton. Tapi "Hukla" agaknya juga sedang menyembunyikan keresahan bila kuda jagoan pada akhirnya kalah. Ia seperti hendak menggambarkan wajah-wajah tegang karena bayangan kekalahan, yang tentu akan memalukan. Maka, "Hukla" dapat pula menjadi bunyi detak jantung yang kian lama kian kencang karena rasa takut pada kekalahan.

Tapi, Leon malah menyudahi sajaknya begini; dalam pacuan itu/ tak ada pemenang nomor 2/kuda yang dipacu/hanya satu. Riuh gelanggang pacuan senyap seketika. Begitu pula dengan waswas pada kekalahan. Ini menggugurkan semua dugaan yang mungkin tentang makna "Hukla". Ia yang semula menggambarkan ingar-bingar gelanggang pacuan, tiba-tiba sunyi. Bila hanya ada satu ekor kuda, mana mungkin ada risau? Mana mungkin ada kelebat lecutan cambuk joki yang terobsesi hendak menjadi nomor satu? Kuda tunggal pastilah menang, bahkan sebelum ia turun ke gelanggang. Sampai di sini, "Hukla" adalah alegori tentang otoritarianisme. Ada isyarat tentang pemujaan, decak kagum, pengultusan. Bukan karena kepantasan, melainkan karena ketakutan yang terus diproduksi oleh penguasa. Dengan begitu, bunyi "Hukla" ternyata masih mengandung irama yang menakutkan. Di lain waktu, "Hukla" bisa beralih rupa menjadi arus kemarahan yang sukar dielakkan. Bukankah rasa takut, perasaan terancam, dan pedihnya penghinaan dapat membangkitkan keberanian yang tak terbendung? Wajah mereka yang selalu takut memang tak indah/wajah mereka yang selalu cemas memang tak bergairah/tapi mereka bisa nekad tiba-tiba/Hukla ("Wajah Mereka," 1979).

Pemetik petai

Nun di pedalaman Sumatera, tersebutlah seorang lelaki pemetik petai rimba bernama Tongkin. Ia dikenal sebagai manusia rimba lantaran lebih kerap tinggal di hutan ketimbang di rumahnya. Ia turun ke kampung bila petai hasil penjatannya sudah cukup untuk dijual, atau bila ada panggilan-panggilan khusus dari tetua kampung lantaran soal-soal genting yang tak beres. Misalnya, ada centeng dari kampung-kampung lain yang memeras petani-petani tembakau. Mereka sukar dilumpuhkan karena rata-rata kebal senjata. Maka, yang sanggup menghadapinya hanya si manusia rimba.

Di tangan Tongkin, tak ada orang yang benar-benar tahan bacok. Tak bisa ditikam dengan lading atau belati, dengan ilalang atau butiran padi ia menghabisinya. Bila tak mempan, tibalah saatnya ia mengerahkan kesaktian paling ampuh. Ia akan meneriakkan sebuah kata yang tak bisa dipahami artinya di pangkal kuping centeng itu. Seketika si begundal akan menggigil ketakutan, lalu lari sekencang-kencangnya. Selepas itu, dapat dipastikan ia tak akan muncul kembali. Seumur-umur ia tidak akan berani lagi menginjakkan kaki di kampung ini. Begitu Tongkin menegaskan.

Ini pula yang terjadi pada suatu musim kering, sapi peliharaan orang kampung Tongkin kerap menjadi mangsa kawanan harimau yang turun gunung. Tongkin lagi-lagi memaklumatkan teriakan keramat di mulut rimba pada suatu petang. Huaaaaaaaaaaaaaaa, uwiwua, uwiwua, huaaaa. begitu kira-kira teriakan Tongkin sebagaimana dikisahkan tetua kampung. Sejak itu, pada musim kemarau paling ganas sekalipun, tiada seekor harimau pun berani masuk kampung. Orang-orang percaya, kawanan binatang buas itu tidak saja dibuat ketakutan, tapi juga punah akibat mantra keramat Tongkin. Menakutkan, sekaligus mematikan. "Hukla," bunyi otentik dalam sajak-sajak Leon mengingatkan saya pada mantra si manusia rimba. Menusuk-menikam, dan mematikan.

Leon sudah tiada. Ia berpulang pada Kamis (10/12/2015) di usia 77 tahun. Penyair flamboyan dan alumnus International Writing Program, Iowa City, AS (1975), itu telah pergi, tetapi mantra "Hukla" akan terus menggema di telinga kita. Selamanya..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar